Nama FF Garis-garis, Begini Cara Membuatnya! – Free Fire saat ini telah menjadi salah satu game paling populer di Indonesia. Tak hanya di Indonesia, game battle royale yang satu ini juga sangat populer di beberapa negara luar, seperti Brazil, Thailand, dan India.
Kita bisa dengan bebas membuat nickname Free Fire keren dan unik sesuka Kita. Selain itu, Kita juga bisa membuat nama FF pakai spasi yang secara teknis tidak bisa dilakukan saat pembuatan nickname FF.
Tata cara membuat nickname Free Fire yang keren, unik, dan aesthetic seakan bertambah dengan adanya gaya (style) nickname baru yakni nickname FF bergaris-garis.
Pasti kamu sebelumnya telah melihat nickname FF jenis ini entah itu milik musuh, teman, atau mungkin YouTuber Free Fire? Dapat diakui, nickname dengan gaya seperti ini terlihat unik dan estetik apalagi jika kamu ingin mencoba hal baru. Lalu bagaimana sih cara membuat nickname FF bergaris-garis?
Nah, kali ini Mediarale akan menjadi website pertama yang akan memberikan tutorial Cara Membuat Nickname Free Fire (FF) Pakai Garis-garis. Sebelum masuk ke langkah-langkah membuatnya, Kita akan bahas dulu seperti apa sih nickname FF pakai garis-garis yang dimaksud.
Apa Itu Nama FF Bergaris-garis
Sebenarnya Penulis belum tau apa nama yang benar untuk style nickname Free Fire yang satu ini. Namun, Penulis memberinya nama nickname FF bergaris-garis.
Tampilan nickname FF bergaris-garis yang dimaksud disini adalah terdapat garis-garis yang berada diantara huruf pada nickname. Jadi terdapat spasi antara haruf yang diisi oleh garis-garis. Bagi kamu yang sudah melihatnya pasti sudah tau tampilannya.
Dengan adanya hal tersebut membuat nickname FF terlihat seperti terdapat background atau latar belakang karena adanya arsir garis-garis. Terdapat 3 garis miring yang ada diantara huruf-huruf pada nickname apabila Kita membuat nickname FF bergaris-garis semacam ini.
Cara Membuat Nama FF Pakai Garis-garis
Untuk membuatnya, Kita membutuhkan sebuah unicode yang akan membentuk garis-garis pada nickname FF tersebut nantinya. Tenang saja, Mediarale akan mambagikan nya kok!
- Pertama, buka browser pada HP atau PC Anda.
- Kemudian kunjungi https://lingojam.com/FancyTextGenerator
- Selanjutnya masukkan nama FF kamu yang akan diberi hiasan garis-garis.
- Nah, silahkan cari jenis font yang sama seperti pada gambar dibawah.
- Jika sudah, silahkan salin.
- Masuk ke game Free Fire.
- Kemudian masuk ke menu penggantian nickname.
- Nah, silahkan tempelkan yang sudah disalin tadi.
- Selesai, silahkan cek.
Tampilan font garis-garis FF tersebut berbeda pada saat sebelum dan sesudah dimasukkan ke game Free Fire. Tampilan yang sebelumnya terlihat seperti titik-titik berubah menjadi garis-garis di nickname Free Fire.
Bagi kamu yang bingung dalam memilih dan menentukan nickname Free Fire yang akan digunakan, maka sebaiknya kamu mencarinya di 2000+ Nama FF Keren Belum Dipakai. Disana ada banyak sekali rekomendasi nama FF yang bisa kamu gunakan.
Nama FF Garis-Garis
Sebenarnya tanpa harus masuk ke website di atas, Kita bisa dengan membuat nickname FF pakai garis-garis cukup dengan memiliki font garis-garis FF tersebut.
Berikut ini font gari-garis FF :
- ░
Kamu bisa menambahkannya diantara huruf-huruf pada nickname yang akan kamu gunakan. Misalnya Kita akan membuat nickname MEDIARLE maka bentuknya adalah : ░M░E░D░I░A░R░A░L░E░.
Perlu kamu ketahui, 1 font tersebut akan menggunakan 1 karakter pada nickname. Kekurangannya adalah kata pada nickname FF Kita akan jauh lebih pendek karena terbatasnya karakter disebabkan oleh font garis-garis tersebut.
Karena kekurangan tersebut, Kita hanya bisa menggunakan 4 huruf pada nickname karena banyaknya font garis-garis yang dibutuhkan tersebut menggunakan lebih banyak karakter. Tapi, kamu bisa mencari rekomendasi nama FF 4 huruf keren belum dipakai.
Akhir Kata
Itulah cara membuat nama FF garis-garis. Sudah paham caranya? Tunggu apalagi, buat temen atau musuh iri dengan nickname jenis seperti ini yang diakui memiliki tampilan yang keren, unik, dan aesthetic. Selain itu, nickname dengan style seperti ini cocok digunakan satu squad loh!
Leave a Reply