Cara Mengatasi Lupa Kata Sandi Akun VK, Reset dengan Cara Ini

lupa-kata-sandi-akun-vk

Cara Mengatasi Lupa Kata Sandi Akun VK, Reset dengan Cara Ini – VK merupakan salah satu metode Login atau Bind akun di game Free Fire dan Mobile Legends. Jika Anda mengaitkan akun FF atau ML dengan VK tapi Anda mengalami lupa kata sandi akun VK, maka sangat sayang rasanya jika merelakan akun game tersebut hilang. Padahal Kita masih bisa mengganti kata sandi akun VK yang lupa, bagaimana caranya?

VK atau VKontakte sendiri merupakan sebuah platform sosial media asal Rusia yang akhir-akhir ini banyak diperbincangkan karena sebuah akun VK dapat digunakan untuk mengaitkan (bind) akun game seperti FF dan ML. Mirip dengan Facebook, untuk membuat akun di VK, Kita hanya perlu sebuah nomor HP serta data diri seperti nama, tanggal lahir, dan jenis kelamin. Barulah setelah memasukkan data-data tersebut Kita akan diwajibkan memasukkan kata sandi akun VK yang akan dibuat.

Tapi karena hanya sekedar sebagai metode bind akun game, banyak dari Kita yang sering mengalami lupa kata sandi akun VK. Nah, sama halnya dengan Facebook, untuk mengganti kata sandi / password akun VK, Kita hanya perlu mereset sandi dengan bantuan nomor HP atau Email aktif yang terdaftar pada akun tersebut. Jika tidak, maka silahkan relakan akun VK Anda hilang untuk selamanya.

Pada artikel kali ini akan dijelaskan cara mengubah kata sandi VK untuk Anda yang sedang mengalami lupa kata sandi akun VK. Sebagaimana yang dijelaskan diatas, Kita hanya perlu nomor HP atau Email yang Kita gunakan membuat akun VK pada saat itu. Dengan catatan, Email atau Nomor HP tersebut masih aktif karena akan digunakan untuk menerima kode verifikasi.

Jadi yang akan dijelaskan pada tutorial dibawah ialah bukan cara mengetahui kata sandi akun VK, tetapi cara mengubah kata sandi akun VK yang lupa. Untuk lebih jelasnya silahkan ikuti langkah-langkah dibawah.

Cara Mengatasi Lupa Password Akun VK

Untuk mengatahui password akun VK yang lupa, Anda terlebih dahulu harus mereset dengan membuat kata sandi baru. Ditegaskan sekali lagi, cara ini hanya berhasil jika Email atau nomor HP yang Anda gunakan masih aktif karena akan dikirimi kode verifikasi.

Berikut cara mengatasi lupa kata sandi akun VK:

  1. Setelah masuk, silahkan klik Lupa Kata Sandi (Forgot Password).
  2. Selanjutnya masukkan Email atau Nomor Telepon yang terdaftar pada akun VK lupa password tersebut. Jika sudah, klik Selanjutnya.Cara Mengatasi Lupa Password Akun VK
  3. Kemudian Anda akan diminta untuk memasukkan Last Name atau nama belakang pada akun VK Anda. Jika sudah, klik Selanjutnya.Cara Mengatasi Lupa Password Akun VK
  4. Akan muncul pertanyaan Are You Logged Into This Action On Any Device? Pilih NO saja.Cara Mengatasi Lupa Password Akun VK
  5. Klik Continue atau Selanjutnya.
  6. Nah, sekarang sampai di tahap verifikasi. Pihak VK akan menelpon nomor yang Anda. Nah, Anda tidak perlu mengangkat panggilan tersebut. Cukup ambil 4 angka terkahir dari nomor penelpon tersebut.
  7. Sailahkan masukkan Password baru akun VK Anda.Cara Mengatasi Lupa Password Akun VK
  8. Masukkan ulang password baru di kolom kedua. Kemudian klik Selanjutnya atau Continue.
  9. Nah, akan muncul notifikasi bahwa kata sandi akun VK Anda telah diubah.Cara Mengatasi Lupa Password Akun VK
  10. Sampai disini Anda telah berhasil mengubah kata sandi akun VK Anda.

Akhir Kata

Itulah cara mengatasi lupa kata sandi akun VK yang mungkin merupakan akun Game Free Fire atau mungin Mobile Legends Anda. Mengubah kata sandi akun VK sangatlah mudah, tapi akan jadi susah jika persyaratan seperti nomor HP sudah tidak aktif. Mudah bukan?