5 ID Kode Map Sesat Labirin CR Biru Crafland FF

ID Kode Map Sesat Labirin

4 ID/Kode Map Sesat Labirin CR Biru Crafland FF – Free Fire merupakan game battle royale bergenre survival, third-person shooter yang sangat seru untuk dimainkan. Semua player akan diturunkan di sebuah map yang cukup luas dan harus bertahan hidup hingga akhir dengan senjata dan resources dengan melawan pemain lainnya.

Bicara tentang map, saat ini Kita dapat bermain di beberapa map di Free Fire, yakni Bermuda, Kalahari, Purgatory, dan Bermuda Remastered. Bagi kamu yang sudah lama bermain game Free Fire, mungkin akan sedikit bosan dengan map yang itu-itu saja.

Salah satu mode yang ditambahkan ke Free Fire pada update baru-baru ini adalah Craftland. Craftland merupakan fitur yang memungkinkan Kita membuat dan bermain menggunakan map baru yang dibuat langsung oleh pemain. Untuk penjelasan mengenai Craftland di Free Fire akan dibahas lebih lanjut dibawah.

Hadirnya mode baru Craftland disambut baik oleh para pemain Free Fire saat ini. Mode Craftland tergolong ke dalam mode custom room sehingga hampir menjadi langganan para pemain yang ingin bermain di custom room dengan map baru dan sensasi yang berbeda dari biasanya.

Hal ini bisa jadi pelarian bagi kamu yang bosan bermain custom room dengan map yang itu-itu saja. Dengan memainkan mode Craftland dan map yang diinginkan, maka dijamin kamu akan sangat senang bermain custom room bersama teman dengan map yang keren, unik, dan seru.

Kita bebas ber-kreasi dengan menambahkan berbagai macam bangunan dan obstacle yang membuat battlefield semakin seru untuk dimainkan. Banyak juga pemain yang membuat map Craftland yang unik-unik. Salah satunya adalah map Labirin CR biru Craftland FF.

Nah, kali ini Mediarale.com akan membagikan ID/Kode Map Labirin CR Biru Crafland Free Fire (FF). Jadi buat kamu yang ingin mencoba bermain mode Craftland di Free Fire dengan ID map Labirin, maka bisa simak langkah-langkahnya dibawa ini.

Apa itu Craftland FF

Craftland merupakan sebuah mode yang memungkinkan Kita mendesain map sendiri dan bermain dengan map tersebut. Bisa dibilang bahwa Craftland adalah mode custom room terbaru yang menawarkan permainan di map yang seru dan unik.

Mode Craftland juga sering disebut custom room biru karena kartu roomnya berwarna biru. Kita ketahui, warna custom room biasa di Free Fire berwarna kuning. Bagi kamu pernah mendapat kartu custom room biru tapi tidak tau fungsinya, maka fungsi dari kartu tersebut ialah untuk membuat custom room Craftland.

Map yang dapat Kita buat di Craftland tidak terlalu besar layaknya map utama yang ada di Free Fire saat ini. Selain itu, objek-objek yang dapat Kita tambahkan di dalamnya juga terbatas. Tapi cukuplah untuk membuat map dengan obstacle yang seru.

Kita dapat menambahkan berbagai macam objek/obstacle di dalam map yang dibuat, mulai dari bangunan rumah, tembok, pohon, kendaraan, kendaraan rusak, dan sebagainya. Saat ini sudah banyak sekali map Craftland yang dapat Kita mainkan.

Untuk dapat bermain mode Craftland, maka Kita membutuhkan sebuah kartu CR Craftland. Jadi sangat mirip apabila Kita ingin membuat custom room biasa di Free Fire, bukan? Pengaturan game di mode tersebut tergantung dari si pembuat map, jadi Kita tidak dapat mengaturnya misalnya gloo wall tak terbatas dan sebagainya.

Apa Itu Map Sesat Labirin FF

Labirin adalah sebuah sistem jalur yang sangat rumit dengan liku-liku serta terdapat banyak jalan buntu. Orang yang berada di dalam labirin dijamin akan bingung dalam mencari jalan keluar karena ada banyak lorong beserta belokan yang simpang siur.

Oleh karena itu, Map Labirin FF adalah map Craftland yang dibuat dengan menambahkan banyak tembok atau obstacle sehingga membentu sebuah Labirin yang membingungkan. Jadi, nantinya karakter Free Fire Kita nantinya akan masuk ke dalam dan dapat Kita kontrol untuk mencari jalan keluar.

Map Labirin Craftland CR biru tersebut juga sudah banyak dijadikan konten video YouTube oleh para YouTuber Free Fire. Kamu sendiri pasti sudah tau tampilan dan cara main di map Labirin FF tersebut, bukan?

Pemain Free Fire yang membuat map Labirin Craftland FF dengan tingkat kesulitan tinggi wajib Kita apresiasi karena telah membuatnya. Bagi kamu yang ingin mencoba map Labirin FF, maka kamu hanya perlu mendapatkan ID map Labirin nya.

ID/Kode Map Sesat Labirin CR Biru Crafland FF

Map Labirin tersebut bisa kamu mainkan bersama dengan teman-teman. Berlomba-lomba untuk keluar dari map Labirin sesat tersebut. Bagi kamu yang tidak tau membuat map Labirin, maka kamu bisa mendapatkan ID map Labirin nya langsung di bawah.

Silahkan kamu pilih salah satu ID map yang diinginkan. Jadi tinggal salin lalu cari map nya dan mainkan. Jika kamu belum tau cara pakainya, maka bisa membaca cara menggunakan ID/Kode map Craftland FF. Disarankan untuk mencoba satu-persatu ID map Labirin yang ada di bawah untuk melihat tampilan dan tingkat kesulitannya.

Berikut ID/Kode map Labirin Craftland F:

Map Labirin #1

Map Labirin ini menggunakan banyak tembok untuk membuat labirinnya. Labirin yang cukup luas dengan disertai tempat spawn dan lorong masuk serta lorong keluar yang hanya satu sehingga dijamin bikin kamu pusing.

#FREEFIRE5C923FEC02A99B7EE6E4D68F3E8E2E1C3669

Map Labirin #2

#FREEFIREBE62EC4E8A04F84CCD9CC8711A30F06C5611

Map Labirin #3

#FREEFIREA4986EB09BA622139F5EEB62D3DC48E49526

Map Labirin #4

Labirin dari map ini menggunakan banyak kontainer-kontainer yang bikin Kita bingung ketika sudah ada di tengah-tengah. Belum lagi banyak ban yang ternyata menjadi jebakan, bukan untuk melompat ke atas.

#FREEFIRE2987BB452CAF8F167C81998CEEF9B5833031

Silahkan salin ID map Labirin yang kamu inginkan. Dijamin map-map yang ada di atas akan membuat kamu dan temanmu kebingungan mencari jarang keluar.

Akhir Kata

Itulah ID/Kode Map Sesat Labirin CR Biru Crafland Free Fire (FF). Menarik, bukan? ID atau kode di atas bisa langsung kamu salin dan mainkan di Free Fire menggunakan CR biru. Beberapa ID Map Labirin yang ada di atas didapat dari channel YouTube MR Tausef.