Cara Membeli Tema & Font di HP VIVO

cara-membeli-tema-font-vivo

Cara Membeli Tema & Font di HP VIVO – Saat ini HP Vivo telah dilengkapi dengan Theme Store yang dapat Kita kases melalui aplikasi Tema atau iTheme yang sekaligus menjadi aplikasi sistem. Didalam aplikasi Tema, tak hanya ada Tema, tapi juga terdapat Font, Walpaper, dan Locksreen yang akan mempercantik tampilan Home HP Anda.

Namun, sayangnya tema dan font yang tersedia berbayar atau premium. Artinya, Kita diharuskan untuk membayar sesuai harga yang telah ditentukan sebelum menggunakan tema atau font tersebut.

Untuk Anda yang memang punya uang sehingga mampu untuk membeli tema atau font yang diinginkan, maka tentu lebih bagus. Secara, tema dan font berbayar tersebut memiliki harga yang sebenarnya relatif murah. Hitung-hitung sebagai tanda apresiasi kepada sang pembuat Tema atau Font.

Pada tutorial seputar Vivo kali ini, Mediarale akan memberikan tutorial / langkah-langkah cara membeli tema dan font di HP Vivo. Untuk lebih jelasnya Yuk simak tutorialnya dibawah.

Cara Membeli Tema & Font di HP VIVO

Nah, untuk metode pembayaran, terdapat beberapa pilihan yang bisa Kita pilih, yakni :

  • OVO
  • DANA
  • Alfamart
  • GoPay
  • Credit Card
  • UniPin Credits
  • UniPin Voucher ID

Berikut cara membeli tema atau font di hp vivo:

  1. Silahkan buka aplikasi Tema pada HP Vivo Anda.
  2. Silahkan pilih tema atau font yang ingin dibeli. Contoh, membeli tema.
  3. Nah, setelah masuk ke menu Preview temanya, silahkan tap Beli Sekarang.
    cara membeli tema font hp vivo
  4. Nah, kemudian Anda akan disuruh untuk melakukan Peningkatan Versi atau Menginstall Plugin Keamanan Layanan.
  5. Silahkan tap Peningkatan Versi. Langkah ini hanya berlaku pada saat pertama kali membeli.
  6. Nah, selanjutnya tunggu proses Unduh selesai.
    cara membeli tema font hp vivo
  7. Jika sudah, Anda bisa langsung menginstallnya.
    cara membeli tema font hp vivo
  8. Jika sudah terinstall, kembali dan Anda akan dialihkan menu VIVO BAYAR untuk memilih metode pembayaran.
  9. Silahkan Anda pilih metode pembayaran yang diinginkan. Contoh, via OVO.
    cara membeli tema font hp vivo
  10. Tap Bayar.
  11. Masukkan Nomor OVO Anda lalu tap Lanjut.
    cara membeli tema font hp vivo
  12. Silahkan masuk ke aplikasi OVO Anda kemudian masuk menu Notifikasi. Akan muncul notifikasi untuk melakukan pembayan. Silahkan tap Notifikasi tersebut. Lalu Bayar.
    Cara beli tema vivo
  13. Setelah sukses dibayar, silahkan download tema dan terapkan.
  14. Selesai.

Bagaimana? Mudah Bukan? Setelah paham caranya, kini Anda bebas melakukan gonta-ganti tema atau font asalkan Anda memang memiliki Budget yang cukup untuk membelinya.

Bagaimana Cara Membeli Tema & Font di HP VIVO Pakai Pulsa?

Nah, untuk metode pembayaran melalui Pulsa, untuk saat ini VIVO BAYAR belum menyediakannya. Apa salahnya Anda menggunakan E-Wallet seperti OVO, DANA, atau Go-Pay yang saldo nya dapat Anda isi secara Cash lewat Alfamart atau Indomart.

Akhir Kata

Sekian tutorial tentang cara membeli tema dan font di HP Vivo. Sebenarnya sangatlah simple, Kita hanya perlu memilih tema atau font yang ingin dibeli, kemudian lakukan pembayaran. Silahkan simak baik-baik tutorialnya, dan semoga bermanfaat.