Cara Download Video Reels FB ke Galeri [Terbukti Work!]

Cara Download Video Reels FB

Cara Download Video Reels FB ke Galeri [Terbukti Work!] – Mungkin kamu telah mengetahui jika saat ini Meta telah menambahkan fitur baru di Facebook yakni video Reels. Fitur ini mirip dengan Instagram Reels yang juga lebih dulu dirilis Meta.

Fitur Reels di FB dirilis secara global pada tanggal 23 Februari 2022. FB Reels memungkinkan penggunanya untuk mengunggah dan menonton video pendek yang dibagikan pengguna lain. Adapun durasi maksimal FB Reels saat ini adalah 60 detik.

Konsep dari FB Reels tentu saja sama dengan TikTok yang memang sudah lebih dulu populer karena banyak video-video pendek menarik. Saat ini di FB Reels juga sudah ada banyak video-video menarik yang bisa Kita tonton.

Melihat banyaknya video-video menarik, terkadang Kita ingin menyimpan video Reels FB ke galeri HP Kita. Hal ini tentu bertujuan supaya video tersebut dapat ditonton ulang di lain waktu atau pun dibagikan ke orang lain.

Nah, kali ini MediaRale akan memberikan tutorial Cara Download Video Reels FB. Jadi, bagi kamu yang ingin menyimpan video FB Reels tapi belum tau caranya, maka silahkan ikuti langkah-langkahnya di bawah.

Cara Simpan Video Reels FB

Saat ini memang tidak ada opsi untuk pengguna bisa download video di FB Reels. Kita hanya bisa menyimpan video Reels FB tersebut ke akun Facebook Kita saja. Jadi apabila Kita nanti ingin menonton nya kembali, tinggal tonton lagi di aplikasi Facebook.

Catatan : Tutorial ini bukan cara download video Reel FB ke galeri HP, silahkan baca tutorial selanjutnya jika ingin tau cara tersebut.

Berikut ini cara simpan video Reels FB di akun Facebook:

  1. Buka aplikasi Facebook kamu.
  2. Tap ikon garis tiga di pojok kanan atas lalu pilih Reels.
  3. Kemudian cari video Reels yang mau kamu download.
  4. Selanjutnya tap ikon tanda panah di pojok kanan bawah. Cara Simpan Video Reels FB
  5. Lalu tap Simpan Reel.

Dengan begitu, video tersebut akan tersimpan di akun Facebook kamu. Untuk menontonnya lagi, silahkan tap ikon garis tiga di pojok kanan atas, lalu pilih menu Tersimpan. Nah, di dalamnya kamu bisa melihat video itu lagi. Bisa juga dengan tap ikon foto profil di pojok kanan atas Reels lalu pilih Reels Tersimpan.

Cara Download Video Reels FB ke Galeri HP Tanpa Aplikasi

Dapat dipastikan jika ini mungkin adalah tutorial yang kamu cari. Apabila kamu ingin mendownload video FB Reels ke galeri HP, maka di bawah kamu bisa mengikuti langkah-langkahnya. Tentu saja cara ini aman dan sudah terbukti berhasil, ya.

Berikut cara download video Reels FB ke galeri HP tanpa aplikasi:

  1. Buka Facebook.
  2. Kemudian pilih video Reels yang ingin didownload.
  3. Selanjutnya tap ikon tanda panah di pojok kanan bawah.
  4. Lalu tap Salin Tautan.
    Cara Download Video Reels FB ke Galeri HP Tanpa Aplikasi
  5. Setelah itu masuk ke situs https://snapsave.app/facebook-reels-download
  6. Kemudian tempel kan link di kolom yang disediakan.
  7. Lalu tap Download. Cara Simpan Video Reels FB
  8. Tunggu beberapa detik.
  9. Terakhir, silahkan tap Download Video.

Dengan cara di atas, Kita bisa simpan video Reels FB ke galeri HP tanpa aplikasi. Cukup dengan salin link/tautan video Reels tersebut kemudian download menggunakan bantuan situs web yang direkomendasikan di atas.

Cara Download Video Reels di FB Lite

Sebenarnya caranya sama saja dengan yang di atas, Tapi memang ada langkah-langkah tambahan. berikut cara download video Reels di FB Lite:

  1. Buka FB Lite.
  2. Kemudian pilih video Reels yang ingin didownload.
  3. Selanjutnya tap ikon tanda panah di pojok kanan bawah.
  4. Lalu tap Kirim di WhatsApp.
  5. Nah, bagikan ke status WA. Cara Download Video Reels di FB Lite
  6. Kemudian salin semua link nya, tidak perlu dijadikan status, ya. Cara Download Video Reels di FB Lite
  7. Setelah itu masuk ke situs https://snapsave.app/facebook-reels-download
  8. Kemudian tempel kan link di kolom yang disediakan.
  9. Lalu tap Download.
  10. Tunggu beberapa detik.
  11. Terakhir, silahkan tap Download Video.

Di FB Lite tidak ada opsi untuk Salin Tautan secara langsung. Untuk mengakalinya, Kita bisa tap Bagikan Ke WhatsApp lalu pilih Status untuk melihat link video nya. Barulah setelah itu, Kita bisa salin tautan video yang muncul.

Akhir Kata

Itulah tutorial Cara Download Video Reels FB yang sudah dijelaskan di atas. Kini kamu pasti sudah tau cara download video FB Reels ke galeri HP tanpa aplikasi. Selain itu, ada juga cara download video Reels di FB Lite yang caranya hampir sama.