Cara Membuat Suara Google di CapCut (Work 100%) – Hampir sebagian oran telah beralih ke aplikasi edit video CapCut. Aplikasi-aplikasi yang sebelumnya telah populer sekelas KineMaster, Power Director, InShot, dan sebagainya seakan digeser oleh aplikasi CapCut.
Hal ini karena aplikasi CapCut jauh lebih mudah digunakan bahkan untuk pemula sekaligus. Memiliki tampilan yang sederhana dan mudah dimngerti serta ditunjang dengan fitur-fitur untuk video editing membuat aplikasi CapCut sukses mencapai jutaan download di Google Play Store.
Aplikasi CapCut pada umumnya digunakan untuk membuat konten video berdurasi pendek. Jika ingin membuat konten video YouTube, tentu KineMaster Pro masih menjadi pilihan. Konten-konten video tersebut biasanya diupload di sosial media seperti TikTok, WA, IG, FB, dan sebagainya.
Orang-orang seringkali menambahkan suara Google di CapCut sebagai pelengkap video. Banyak sekali yang bertanya, bagaimana sih cara membuat suara Google di CapCut? Termasuk Anda?
Suara Google digunakan untuk dijadikan voice over atau pengisi suara pada video jika pembuat video malu menggunakan suara sendiri. Selain itu, menggunakan suara Google pada video juga akan memberi kesan unik.
Kali ini akan diberikan tutorial cara membuat suara Google di CapCut. Khusus buat Anda yang penasaran bagaimana caranya, Yuk simak tutorial nya dibawah.
Daftar Isi
Cara Membuat Suara Google di CapCut
CapCut sendiri telah menyediakan fitur text to voice yang memungkinkan pengguna membuat teks menjadi suara. Jadi cukup masukkan kata-kata yang yang diubah menjadi suara Google, maka CapCut secara otomatis membuat suara nya untuk kamu.
Dengan cara ini pastinya kamu tidak perlu lagi membuat sound Google di situs-situs web. Untuk lebih jelasanya, berikut cara membuat suara Google di CapCut:
Buka aplikasi CapCut di HP kamu.
- Silahkan buat project baru.
- Jangan lupa untuk Online karena fiturnya membutuhkan akses internet.
- Untuk membuat suara Google di CapCut, tap menu Teks.
- Tap Tambahkan Teks.
- Masukkan kata-kata yang ingin dijadikan suara Google.
- Lalu Simpan.
- Kemudian tap Teks ke Suara (Text To Speech).
- Pilih Suara Wanita.
- Simpan.
Tadaaa, kamu sudah berhasil membuat suara Google di CapCut. Silahkan putar video nya untuk mendengarkan suara Google dengan kata-kata atau kalimat yang sudah kamu pilih.
Jangan lupa untuk online supaya fitur Teks ke Suara dapat digunakan.
Cara Membuat Suara Google Untuk CapCut di Sound of Text
Sebagai alternatif, berikut ini ada cara membuat suara Google agar nantinya bisa dimasukkan ke CapCut untuk diedit. Jadi, Kita hanya perlu membuat file audio bersuara Google dengan format MP3 sehingga dapat digunakan di CapCut.
Cara kerjanya adalah Anda hanya perlu memasukkan teks yang akan diucapkan oleh Mbak Google sebelum nantinya dijadikan audio suara Google MP3.
Berikut ini cara membuat suara Google di CapCut:
- Silahkan Anda kunjungi situs https://soundoftext.com dahulu.
- Pada kolom Text silahkan masukkan teks yang akan dijadikan suara Google.
- Pada kolom Voice pilih Indonesian.
- Klik Sumbit. Tunggu beberapa detik.
- Silahkan klik Download.
- Selesai.
Selanjutnya silahkan buka aplikasi CapCut Anda, lalu coba untuk Memasukkan Audio di CapCut lalu cari suara Google yang sudah dibuat tadi. Ada? Jika sudah ada, Anda bisa langsung memasukkan nya kedalam project video Anda.
Akhir Kata
Itulah cara membuat suara Google di CapCut. Gampang kan? Untuk saat ini aplikasi CapCut dibekali dengan fitur pengubah suara Google atau pun fitur Google Sound of Text. Jika sudah ada, pasti artikel ini akan diupdate. Sebagai gantinya, ada alternatif lain yakni menggunakan situs web SoundOfText yang bisa mengubah teks menjadi suara Google serta bisa didownload juga.
Leave a Reply